Menag: Mudik tahun ini lebih banyak mudaratnya

ANTARA - Menteri Agama Fachrul Razi menegaskan mudik lebaran di tengah pandemi COVID-19 ini lebih banyak mudarat dibanding manfaatnya, karena orang yang mudik bisa membawa virus corona dan menularkannya kepada keluarga di kampung halaman. Untuk itu ia mengimbau masyarakat tetap berada di rumah mempersiapkan hidangan berbuka dan sahur, serta melakukan ibadah lain seperti tarawih dan tadarus Al-Qur'an di rumah. (Rijalul Vikry/Adimas Raditya Fahky P/Chairul Fajri/Gracia Simanjuntak)

Copyright © ANTARA 2020