ANTARA- Untuk menstabilka harga daging ayam yang mahal di pasaran namun murah di tingkat peternak, Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan menggelar operasi pasar ayam. Ayam potong seberat 1,5 kilogram biasanya dipasaran seharga 35 ribu rupiah per ekor, kini di jual murah dengan harga 25 ribu rupiah. Operasi pasar ini dilakukan untuk memberi solusi agar peternak tidak merugi, karena anjloknya harga ayam hanya 10 ribu rupiah per ekor ditingkat peternak di Kalimantan Selatan. (Latief Thohir/Andi Bagasela/Saras Krisvianti)
Copyright © ANTARA 2019