ANTARA -Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin, melakukan pemantauan stok minyak goreng di pasar tradisional, ritel dan distributor minyak goreng di Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, Jumat (11/2). Hasilnya, tidak ditemukan kelangkaan minyak goreng. Namun untuk ketersediaan minyak goreng bersubsidi Rp 14 ribu yang ditetapkan oleh pemerintah, belum masuk di wilayah Kota Palangka Raya. Hingga kini pemerintah daerah setempat masih menunggu pengirman dari pemerintah pusat untuk memenuhi ketersediaan minyak goreng bersubsidi.
(Redianto Tumon Sp/Fahrul Marwansyah/Ludmila Yusufin Diah Nastiti)
Copyright © ANTARA 2022