Merayakan Idul Adha tanpa kantong plastik

ANTARA - Warga dan panitia kurban Masjid At-Taqwa yang berada di Perumahan Graha Citra Mas Kabupaten Jember, Jawa Timur membagikan daging hewan kurban dengan menggunakan daun jati dan besek bambu untuk mengurangi sampah plastik saat pelaksanaan Hari Raya Idul Adha 1442 Hijriah. Penggunaan daun jati untuk membungkus daging hewan kurban lantaran ramah lingkungan dan demi mengurangi penggunaan kantong plastik yang dapat merusak lingkungan, serta guna menjaga tradisi leluhur yang selalu memanfaatkan daun jati sebagai pembungkus daging. (Hamka Agung Balya/Yovita Amalia/Gracia Simanjuntak)

Copyright © ANTARA 2021