Jokowi-Ma'ruf menang satu suara di Rutan Polda Metro Jaya

Delapan parpol penuhi ambang batas parlemen, PDIP suara terbanyak
Penghitungan di TPS 14 Rumah Tahanan Polda Metro Jaya, Jakarta, Rabu (1-4-2019). (Foto: Ricky Prayoga)

Jakarta (ANTARA) - Pasangan Calon Presiden/Wakil Presiden RI Joko Widodo-Ma'ruf Amin menang satu suara atas pasangan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno di TPS 15 dan TPS 14, tempat penghuni Rutan Polda Metro Jaya menggunakan hak pilihnya pada pemilu serentak, Rabu.

Dari hasil penghitungan suara yang sejak pukul 15.00 WIB di TPS 15 dan pukul 17.00 di TPS 14, baik Pasangan Calon Nomor Urut  01 Joko Widodo-Ma'ruf Amin maupun Pasangan Calon Nomor Urut  02 Prabowo Subianto-Sandiaga Uno memperoleh suara imbang. Mereka saling menang di salah satu TPS.

Jokowi-Ma'ruf memperoleh kemenangan di TPS 15 yang berlokasi di dalam Rumah Tahanan Direktorat Reserse Kriminal Umum/Direktorat Reserse Kriminal Khusus dengan perolehan suara 129, sedangkan Prabowo-Sandi sebanyak 114 suara. Di TPS ini tercatat empat surat suara tidak sah.

"Hasilnya pasangan 01 memperoleh 129 suara dan pasangan 02 memperoleh 114 suara dan empat suara tidak sah. Sekarang mari ditandatangani," kata Ketua Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) TPS 15, Ponco.
Proses penghitungan di TPS 15 Rumah Tahanan Polda Metro Jaya, Jakarta, Rabu (17/4). (Antara/Ricky Prayoga/2019)

Sementara itu, pasangan Prabowo-Sandiaga memperoleh kemenangan di TPS 14 yang berlokasi di dalam Rumah Tahanan Direktorat Reserse Narkoba dengan perolehan suara 121 berbanding 107 suara milik pasangan Jokowi-Ma'ruf dengan surat suara tidak sah sebanyak tiga suara.

"Di TPS 14, suara 01 sebanyak 107 dan suara 02 sebanyak 121 dengan surat suara tidak sah sebanyak tiga suara. Sah semua?" kata Ketua KPPS TPS 14 Syahroni menanyakan kepada anggota KPPS lainnya dan para saksi.

Dari perhitungan total suara, pasangan 01 Jokowi-Ma'ruf memperoleh suara sebanyak 236 suara, sedangkan pasangan Prabowo-Sandi mendapat sebanyak 235 suara.

Sementara itu, penghitungan suara DPRD Provinsi DKI Jakarta, DPR RI, dan DPD RI masih berlangsung di dua TPS tersebut.

Seperti diketahui, sebanyak 538 tahanan yang mendekam di Rutan Polda Metro Jaya sudah terverifikasi oleh KPU. Mereka diperbolehkan ikut mencoblos. Pencoblosan di rutan sendiri sejak pukul 07.00 hingga 13.00 WIB.

Para tahanan memberikan hak suaranya di TPS khusus yang ada di Polda Metro, yakni TPS 15 dan 14, yang masing-masing berada di rutan dekat Gedung Direktorat Reserse Kriminal Umum/Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya dan di dekat gedung Direktorat Narkoba Polda Metro Jaya.
Pewarta:
Editor: D.Dj. Kliwantoro
Copyright © ANTARA 2019
Warga terobos banjir demi salurkan hak politik Sebelumnya

Warga terobos banjir demi salurkan hak politik

Logistik Pilkada untuk Kabupaten Tangerang mulai didistribusikan ke TPS Selanjutnya

Logistik Pilkada untuk Kabupaten Tangerang mulai didistribusikan ke TPS