Capres 01 jalan sehat di Tugu Adipura Lampung

Delapan parpol penuhi ambang batas parlemen, PDIP suara terbanyak
Calon Presiden Nomor Urut 01 melakukan jalan sehat bersama warga dan pendukung di Bundaran Tugu Adipura, Kota Bandar Lampung, pada Sabtu (24/11/2018). (Bayu Prasetyo)
Bandar Lampung, Lampung (ANTARA News) - Calon Presiden Nomor Urut 01 melakukan jalan sehat bersama warga dan pendukung di Bundaran Tugu Adipura, Kota Bandar Lampung.
   
Jokowi bersama istri Iriana Joko Widodo tiba di panggung acara pada Sabtu sekitar pukul 07:30 WIB.
   
Jokowi mengenakan kaos berwarna cokelat bertuliskan #01 dan bercelana jeans.
   
Sementara Iriana mengenakan polo shirt lengan panjang bertopi putih.
   
Sejumlah pendukung dan masyarakat yang turut dalam acara itu mengenakan pakaian dari partai koalisi antara lain berwarna merah, kuning dan hijau.
   
Yel-yel pasangan Jokowi-Amin pun menggema di kawasan tersebut.
   
Jalan sehat itu bertajuk “Sehat Bersama #01JokowiLagi” yang mengambil start-finis di Tugu Adipura Kota Bandar Lampung.
   
Menurut Ketua Panitia Jalan Sehat, Eva Dwiyana, acara tersebut diperkirakan diikuti lebih dari 50 ribu orang dari Kota Bandar Lampung dan sekitarnya.
   
Setelah itu Jokowi akan menghadiri Rakerda Tim Kampanye Daerah dan konsolidasi Caleg yang akan dihadiri oleh sekitar 2.000 orang.

Baca juga: Jokowi blusukan ke Pasar Gintung Lampung
Pewarta:
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2018
Jokowi blusukan ke Pasar Gintung Lampung Sebelumnya

Jokowi blusukan ke Pasar Gintung Lampung

Logistik Pilkada untuk Kabupaten Tangerang mulai didistribusikan ke TPS Selanjutnya

Logistik Pilkada untuk Kabupaten Tangerang mulai didistribusikan ke TPS