ANTARA - Sejumlah hasil karya pengguna narkoba yang telah selesai menjalani rehabilitasi, dipamerkan dalam sebuah acara yang digelar oleh Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Kalimantan Barat. Pameran produk kreatif pascarehabilitasi tersebut dirangkaikan dengan sejumlah kegiatan lain, seperti bakti sosial, pasar murah, dan sejumlah perlombaan. Ragam kegiatan ini merupakan upaya BNNP Kalbar dan Pemerintah Kota Pontianak melakukan pencegahan peredaran narkoba, sekaligus pemberdayaan masyarakat. (Indra Budi Santoso/Yovita Amalia/Rinto A Navis)
Copyright © ANTARA 2023