ANTARA - Tingginya angka positivity rate atau perbandingan kasus postif dengan orang yang menjalani tes di Sumatera Selatan, yang mencapai 33,76 persen, membuat Satuan Tugas COVID-19 kian masif melakukan 3T, test, tracing dan treatment. Dari data Balai Besar Laboratorium Kesehatan (BBLK) Kemenkes Palembang, 1.000 hingga 1.400 tes sampel spesimen PCR setiap harinya mampu dihasilkan, dengan dukungan 16 laboratium di Sumsel. (Evan Ervani/Satrio Giri Marwanto/Farah Khadija)
Copyright © ANTARA 2021