ANTARA - Pelabuhan perikanan Banjarmasin beberapa hari belakangan ini mengalami kebanjiran pasokan ikan laut, sehingga menyebabkan beberapa komoditi ikan seperti peda dan tongkol sisik mengalami penurunan, meskipun cuaca ekstrim masih terjadi di perairan Kotabaru dan Laut Jawa. Dengan adanya kelebihan pasokan ini, bisa dipastikan hingga tahun baru kedepan, stok ikan laut akan mencukupi kebutuhan permintaan pasar, di Kalsel dan Kalteng dengan harga relatif stabil. (Latif Thohir/Dudy Yanuwardhana/Risbeyhi)
Copyright © ANTARA 2020