LBM Eijkman sebut perlu pemeriksaan silang untuk deteksi corona

ANTARA - ANTARA - Lembaga Biologi Molekuler (LBM) Eijkman, di Jakarta, Rabu (12/2) mengatakan pemeriksaan silang antara dua laboratorium berbeda untuk deteksi Coronavirus Disease 2019 (COVID-19) dapat memperkuat kepercayaan masyarakat Indonesia dan internasional bahwa di Indonesia memang saat ini tidak terdapat kasus positif virus COVID-19. LBM Eijkman juga telah mengklaim Laboratorium miliknya mampu mendeteksi secara sensitif dan spesifik keberadaan virus COVID-19. (Pamela Sakina/Subur Atmamihardja/Dudy Yanuwardhana/Perwiranta)

Copyright © ANTARA 2020