Menghidupkan kembali peradaban jalur rempah bagian 3

ANTARA - Kepulauan Banda Neira Maluku dikenal dengan sebutan Pulau Rempah dan penghasil utama pala. Buah pala dikenal memiliki nilai yang tinggi dan menjadi komoditas perdagangan yang penting sejak masa Romawi. Untuk menjaga kelestarian dan kualitas pala Banda yang melegenda, pemerintah daerah bersama petani lokal tidak hanya fokus pada sistem pertanian yang baik, namun juga melebarkan peluang melalui agrowisata buah pala. Langkah ini mampu mempertahankan eksistensi pala Banda dan membantu perekonomian masyarakat sekitar. (Rijalul Vikry/Keysha Anissa/Subur Atmamihardja/Soni Namura/Farah Khadija)

Saksikan juga:
Menghidupkan kembali peradaban jalur rempah bagian 1
Menghidupkan kembali peradaban jalur rempah bagian 2

Copyright © ANTARA 2023