ANTARA - Banyak bangunan mangkrak di Kota Lhokseumawe berupa gedung perkantoran, pasar, dan terminal yang pembangunannya bersumber dari APBK, dana DOKA, serta hibah APBN. Pemerintah Kota Lhokseumawe telah menghitung, biaya yang telah dihabiskan oleh 21 bangunan mangkrak ini berjumlah lebih dari 23 miliar. Mengapa bisa mangkrak dan apa solusinya? Ikuti liputan berikut dari Lhokseumawe, Aceh. (Try Vanny S/Rizky Bagus Dhermawan/Rinto A Navis)
Copyright © ANTARA 2023