ANTARA - Setiap tahunnya ada sekitar 400.000 anak dan remaja di dunia mengidap kanker dan penyakit ini paling banyak menyerang anak laki-laki. Ketua UKK Hematologi-Onkologi Ikatan Dokter Anak Indonesia Teny Tjira Sari secara daring, Sabtu (4/2) mengatakan bahwa kanker anak tidak dapat dicegah, karena memiliki gen bawaan dari orang tuanya, namun gejala umum kanker dapat dideteksi sedari dini. (Putri Hanifa/Arif Prada/Nanien Yuniar)
Copyright © ANTARA 2023