ANTARA - Harga bahan pangan di Kota Padang, Sumatra Barat, cenderung fluktuatif dalam pekan ini, tergambar dari pantauan yang dilakukan pada Kamis (2/2) di Pasar Raya Padang. Terjadi kenaikan pada harga cabai namun terdapat penurunan pada harga telur ayam. Pemerintah Kota Padang tetap memantau secara langsung harga bahan pangan dan juga distribusi serta stok demi menjaga kestabilan harga menjelang Ramadhan tiba. (Melani Friati/Satrio Giri Marwanto/Rinto A Navis)
Copyright © ANTARA 2023