ANTARA -Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi akan membangun pelabuhan bongkar muat yang mengusung konsep "Green Smart Seaport" di kawasan Tanjung Pinggir, Batam, Kepulauan Riau. Pelabuhan bongkar muat baru tersebut dapat mengefisienkan waktu dan biaya hingga 13 persen. Rencananya pelabuhan tersebut akan dibangun di lahan seluas 94 hektare milik BUMN dan 236 hektare lahan yang akan direklamasi.(Pradanna Putra Tampi/Arif Prada/Ludmila Yusufin Diah Nastiti)
Copyright © ANTARA 2022