ANTARA - Pandemi COVID-19 memaksa masyarakat untuk disiplin menjaga jarak dengan memanfaatkan internet sebagai pendukung aktivitas, mulai dari belajar, bekerja, hingga beribadah. Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny G Plate, Sabtu (22/8), menyebut, hal tersebut mendorong percepatan transformasi digital di tanah air, salah satunya adalah telemedis atau pelayanan kesehatan yang diberikan secara daring dari jarak jauh. (Cahyasari/Andi Bagasela/Gracia Simanjuntak)
Copyright © ANTARA 2020