ANTARA - Pemerintah Provinsi NTB akan kembali memberlakukan penutupan penerbangan langsung menuju Lombok, Nusa Tenggara Barat, demi mencegah sebaran COVID-19. Hal ini juga dilakukan untuk menyikapi kepulangan sekitar 4.500 pekerja migran yang dijadwalkan akan kembali ke kampung halaman di NTB. Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 juga akan memperketat pengawasan di pintu-pintu pelabuhan untuk pencegahan. (Kusnandar/Andi Bagasela/Gracia Simanjuntak)
Copyright © ANTARA 2020