Napi lapas Ampana terima pesanan pembuatan masker

ANTARA - Memproduksi masker non medis yang terbuat dari kain juga dilakukan oleh penghuni lapas kelas 2B Ampana di Sulawesi Tengah. Bahkan masker yang mereka buat telah dipesan oleh pihak lain di luar lapas. Penghuni lapas kini sedang memproduksi 500 buah masker yang dipesan oleh anggota DPRD Kabupaten Tojo Una Una. (Rangga Musabar/Andi Bagasela/ Rinto A.Navis)

Copyright © ANTARA 2020