(Antara)-PT Kereta Api Indonesia Divisi Regional II Sumatera Barat, menggratiskan tiket perjalanan KA Bandara Minangkabau Ekspres dari Stasiun Padang menuju Bandara Internasional Minangkabau (BIM) maupun sebaliknya, selama 3 hari terhitung 1 Mei 2018. Hal ini merupakan upaya PT KAI untuk mensosialisasikan beroperasinya kereta api bandara, yang akan diresmikan pada 8 mei mendatang oleh Presiden Joko Widodo.
Copyright © ANTARA 2018