ANTARA - Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Pemukiman (DPRKP) Kabupaten Ngawi membangun 1.163 unit sanitasi berupa Sistem Pengelolaan Air Limbah Domestik (SPALD) atau jamban sepanjang tahun 2024. Jumlah tersebut tersebar di 27 desa di seluruh Kabupaten Ngawi, yang dibangun untuk menerapkan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) yang akan membawa dampak pada penurunan angka stunting. (Rindhu Dwi Kartiko/Yovita Amalia/Rinto A Navis)
Copyright © ANTARA 2024