ANTARA - Pemerintah Provinsi Jambi berencana mengembangkan Pelabuhan Muara Sabak di Kabupaten Tanjungjabung Timur, sebagai pelabuhan utama, mengingat Pelabuhan Talang Duku di Kabupaten Muarojambi tidak efisien waktu, karena jarak tempuh kapal-kapal menuju lepas pantai butuh waktu hingga 30 jam. Sementara jika dari Pelabuhan Muara Sabak, hanya butuh waktu 2 jam. Saat ini Pemprov Jambi masih menjajaki kerja sama dengan Pelindo dalam hal pengembangan pelabuhan. (Dodi Saputra/Rizky Bagus Dhermawan/Risbeyhi)
Copyright © ANTARA 2022