ANTARA - Wali Kota Tangerang Selatan, Airin Rachmi Diany melakukan rapat terbatas bersama unsur forkopimda membahas penerapan pembatasan sosial berskala besar (PSBB) di Tangsel seperti halnya DKI Jakarta. Mengingat Tangsel sebagai daerah penyangga ibu kota, menurut Airin, penerapan PSBB harus dilakukan secara bersama-sama. Selain itu, bantuan demi bantuan juga terus berdatangan ke Kota Tangerang Selatan, khususnya bantuan dari sektor swasta untuk penanganan pandemi COVID 19. (Agung Andhika Indrawan/Chairul Fajri/Gracia Simanjuntak)
Copyright © ANTARA 2020