BMKG minta masyarakat mewaspadai bencana pancaroba

ANTARA - Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) meminta masyarakat untuk mewaspadai bencana alam saat peralihan musim atau pancaroba yang diperkirakan terjadi dalam beberapa hari ke depan. BMKG telah berkoordinasi dengan sejumlah instansi guna mengantisipasi berbagai bencana selama masa pancaroba, di antaranya cuaca ekstrem atau puting beliung, banjir, maupun penyebaran penyakit demam berdarah serta malaria.(Sugiharto Purnama/Rayyan/Sizuka)

Copyright © ANTARA 2019