Jakarta (ANTARA) - Ribuan pendukung pasangan calon presiden dan calon wakil presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto-Sandiaga Uno mulai padati Alun-Alun Kota Tangerang, Banten, Sabtu, untuk menghadiri kampanye terbuka pasangan tersebut.
"Dari jam 05.00 WIB sudah di sini," ujar Asih, salah seorang pendukung.
Asih mengatakan dia dan suaminya sengaja datang lebih awal agar bisa menempati area depan panggung. Warga asli Tangerang itu mengatakan ingin melihat capres dan cawapres idolanya itu dari dekat.
Sama halnya dengan Bambang. Dia bersama istri dan anaknya sengaja datang lebih pagi agar bisa menempati area depan panggung. Selain ingin menyaksikan kampanya Prabowo-Sandi, dia dan keluarganya juga ingin melihat penampilan dari artis-artis yang terlibat dalam kampanye terbuka.
"Katanya Bang Haji Rhoma Irama juga main nanti," ucap dia.
Berdasarkan pantauan Antara, pendukung Prabowo-Sandi sudah memadati hampir seluruh area lapangan Alun-Alun Kota Tangerang. Jalan Nyi Mas Melati yang berada di dekat alun-alun juga sudah ditutup untuk umum, untuk memudahkan akses masuk massa.
Massa yang sebagian besar mengenakan pakaian putih-putih itu hadir dengan membawa berbagai atribut, mulai dari bendera bergambar Prabowo-Sandi, bendera partai politik pengusung, ikat kepala hingga kaos bergambar paslon nomor urut 02 itu.
Rencananya kampanye terbuka tersebut akan diawali dengan kegiatan senam sehat, kemudian dilanjutkan pidato kampanye dari pasangan Prabowo-Sandi.
Kampanye terbuka paslon capres-cawapres nomor urut 02 Prabowo-Sandiaga juga akan dimeriahkan penampilan sejumlah artis, di antaranya penyanyi Rhoma Irama, Nissa Sabyan
Pemilihan Presiden 2019 diikuti oleh dua pasang calon. Pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 01, Joko Widodo dan Ma'ruf Amin serta pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno.
Baca juga: Lalu lintas lalin seputar GBK direkayasa saat kampanye Jokowi-Ma'ruf
Baca juga: Prabowo tutup aktivitas kampanye Pilpres di Surabaya
"Dari jam 05.00 WIB sudah di sini," ujar Asih, salah seorang pendukung.
Asih mengatakan dia dan suaminya sengaja datang lebih awal agar bisa menempati area depan panggung. Warga asli Tangerang itu mengatakan ingin melihat capres dan cawapres idolanya itu dari dekat.
Sama halnya dengan Bambang. Dia bersama istri dan anaknya sengaja datang lebih pagi agar bisa menempati area depan panggung. Selain ingin menyaksikan kampanya Prabowo-Sandi, dia dan keluarganya juga ingin melihat penampilan dari artis-artis yang terlibat dalam kampanye terbuka.
"Katanya Bang Haji Rhoma Irama juga main nanti," ucap dia.
Berdasarkan pantauan Antara, pendukung Prabowo-Sandi sudah memadati hampir seluruh area lapangan Alun-Alun Kota Tangerang. Jalan Nyi Mas Melati yang berada di dekat alun-alun juga sudah ditutup untuk umum, untuk memudahkan akses masuk massa.
Massa yang sebagian besar mengenakan pakaian putih-putih itu hadir dengan membawa berbagai atribut, mulai dari bendera bergambar Prabowo-Sandi, bendera partai politik pengusung, ikat kepala hingga kaos bergambar paslon nomor urut 02 itu.
Rencananya kampanye terbuka tersebut akan diawali dengan kegiatan senam sehat, kemudian dilanjutkan pidato kampanye dari pasangan Prabowo-Sandi.
Kampanye terbuka paslon capres-cawapres nomor urut 02 Prabowo-Sandiaga juga akan dimeriahkan penampilan sejumlah artis, di antaranya penyanyi Rhoma Irama, Nissa Sabyan
Pemilihan Presiden 2019 diikuti oleh dua pasang calon. Pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 01, Joko Widodo dan Ma'ruf Amin serta pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno.
Baca juga: Lalu lintas lalin seputar GBK direkayasa saat kampanye Jokowi-Ma'ruf
Baca juga: Prabowo tutup aktivitas kampanye Pilpres di Surabaya
Pewarta: Fathur Rochman, Joko Susilo
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2019
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2019