Ma'ruf Amin siap jalani debat ketiga Pilpres

Ini kata KPU DKI bagi pemilih sebelum ke TPS pada Rabu
Cawapres RI Ma'ruf Amin di Rumah Situbondo Jakarta, Kamis. (Rangga)
Cilegon (ANTARA) - Calon wakil presiden nomor urut 01 Ma'ruf Amin menyatakan siap menjalani debat ketiga Pilpres yang akan berlangsung di Hotel Sultan, Jakarta, Minggu 17 Maret 2019.

"Saya siap. Persiapannya ya biasa saja, tidak ada yang spesifik," kata Ma'ruf Amin di Rumah Situbondo, Jakarta, Kamis.

Ma'ruf mengatakan hal-hal yang akan disampaikan dalam debat adalah mengenai upaya-upaya membangun Indonesia yang lebih maju dan lebih baik dari saat ini.

"Bagaimana lebih meningkatkan, lebih menyempurnakan, lebih menambah, itu saja," kata Ma'ruf Amin.

Ma'ruf mengatakan dirinya juga siap menjalani setiap sesi dalam debat ketiga sesuai waktu yang ditentukan.

Dia mengatakan sebagai seorang ulama, sebetulnya dirinya lebih terbiasa berbicara tanpa dibatasi waktu, namun kali ini dia akan berupaya memenuhi waktu yang telah diberikan.

"Kita biasanya bicara lepas satu jam, dua jam. Ketika itu dibatasi itu yang tidak mudah. Tapi saya nanti menyesuaikan dengan waktu," ujar dia.

Adapun pada Kamis, Ma'ruf Amin menjalani serangkaian kegiatan di Serang dan Cilegon Banten. Ma'ruf bertemu sekumlah tokoh dan alim ulama Banten serta dijadwalkan mengjadiri haul Sultan Ageng Tirtayasa.

***2***

Baca juga: Jokowi ketemu Ma'ruf Amin bahas persiapan debat

Baca juga: Jelang debat, Kiai Ma'ruf Amin banyak baca buku dan kitab
Pewarta:
Editor: Joko Susilo
Copyright © ANTARA 2019
DPD RI ditantang laksanakan tugas kewilayahan Sebelumnya

DPD RI ditantang laksanakan tugas kewilayahan

KPU Kabupaten Boyolali fasilitasi pengguna kursi roda di simulasi pemungutan suara Pilkada 2024 Selanjutnya

KPU Kabupaten Boyolali fasilitasi pengguna kursi roda di simulasi pemungutan suara Pilkada 2024