BTP ucapkan Imlek untuk Hendropriyono dan PKPI

Ini kata KPU DKI bagi pemilih sebelum ke TPS pada Rabu
Basuki Tjahaja Purnama (tengah) dalam video yang diunggah Ketua Umum PKPI Diaz Hendropriyono melalui akun Instagram @diaz.hendropriyono.
Untuk saudaraku Diaz dan bang Edo (Hendropriyono) dan semua kader PKPI se-Indonesia, Gong Xi Fat Choi
Jakarta (ANTARA News) - Mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (BTP atau Ahok) mengucapkan selamat perayaan Hari Raya Imlek kepada keluarga Hendropriyono beserta Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia.

Ucapan Ahok itu diketahui melalui video yang diunggap Ketua Umum PKPI Diaz Hendropriyono melalui akun media sosial Instagram @diaz.hendropriyono di Jakarta, Selasa (5/2). 

"Kedatangan tamu yang lama tidak berkunjung, 20,5 bulan tepatnya. Gong Xi Fat Choi utk semua kader PKPI dari BTP," tulis Diaz dalam akun Instagramnya. 

Video itu menampilkan Diaz Hendropriyono bersama ayahnya AM Hendropriyono berdiri mendampingi Ahok dalam sebuah rumah di kawasan Senayan Residence, Patal Senayan. 

Dalam video itu Ahok mengucapkan selamat Hari Raya Imlek. 

"Untuk saudaraku Diaz dan bang Edo (Hendropriyono) dan semua kader PKPI se-Indonesia, Gong Xi Fat Choi," ujar Ahok. 

Ahok juga sempat mendoakan agar PKPI dapat meraih ambang batas parlemen empat persen. 

"Jadi kalau sudah Fat Choi, harus sukses tuh lewatin parliamentary threshold-nya, empat persen ya. Kalau enggak, Choi-nya gua tarik kembali tuh," canda Ahok. 

Baca juga: BTP kunjungi makam ayahnya di Belitung Timur
Baca juga: Ahok berharap PDI Perjuangan menangi Pemilu 2019

 
Pewarta:
Editor: Edy Sujatmiko
Copyright © ANTARA 2019
Tingkatkan partisipasi masyarakat, kreatiflah manfaatkan internet Sebelumnya

Tingkatkan partisipasi masyarakat, kreatiflah manfaatkan internet

KPU Kabupaten Boyolali fasilitasi pengguna kursi roda di simulasi pemungutan suara Pilkada 2024 Selanjutnya

KPU Kabupaten Boyolali fasilitasi pengguna kursi roda di simulasi pemungutan suara Pilkada 2024