Kendari (ANTARA News) - Calon Wakil Presiden (Cawapres) nomor urut 02 Sandiaga Salahuddin Uno mendapat apresiasi dari ratusan pedagang ikan di Tempat Pelelangan Ikan (TPI) Kendari, Sulawesi Tenggara, Senin.
Dari Kendari Antara melaporkan, Cawapres pendamping Prabowo Subianto itu mendarat di Bandara Haluoleo Kendari sekitar pukul 07.00 Wita dengan menggunakan pesawat komersial Batik Air.
Di Bandara Haluoleo, Sandi disambut Ketua DPW Partai Gerindra H.Imran dan Pungurus Partai Amanat Nasional, serta ribuan simpatisan lainnya.
Di TPI Kendari, Sandiaga Uno memasuki satu per satu lorong dan bilik TPI yang dikerumuni ratusan penjual ikan yang sudah menunggu sejak pagi. Para pedagang ikan pun tidak ketinggalan untuk memanfaatkan foto bersama (swafoto) dengan sang cawapres itu.
"Tolong foto saya, Pak. Tolong foto dengan sang idola saya," teriak Walina (45) salah satu dari sekian emak-emak yang menunggu di lorong-lorong yang akan dilalui cawapres untuk melihat langsung kondisi TPI Kendari.
Usai melakukan pertemuan dengan pedagang di TPI, Sandiaga langsung mengunjungi pasar basah Mandonga dengan pengawalan ketat dari aparat kepolisian Kendari dan Brimob Polda Sultra sebelum melakukan pertemuan internal dengan tim pemenangan Capres-Cawapres Prabowo-Sandi.
Tim Pemenangan Nasional Prabowo-Sandi Provinsi Sultra yang juga Ketua DPD Gerindra H Imran menjelaskan kedatangan Sandi di Kendari untuk melihat kondisi pedagang sekaligus mengecek harga sembako serta menyapa pedagang maupun pembeli.
"Kedatangan Bung Sandi di Kota Kendari ini, selain untuk bertemu dengan ribuan simpatisan terutama para pedagang di pasar tradisional, juga sekaligus melakukan pengecekan mengenai harga sembako terutama menjelang Natal dan menyambut Tahun Baru 2019," ujarnya.
Menurut Imran yang juga mantan Bupati Konawe Selatan dua periode itu agenda kedatangan Sandiaga Uno antara lain silaturahmi dengan partai politik pengusung pasangan Capres Cawapres Prabowo-Sandiaga, silaturahmi pelaku usaha dan silaturahmi bersama keluarga besar HIPMI.
"Yang pasti hari ini beliau ada beberapa agenda yang akan dikunjungi, yakni TPI Kendari, pasar basah Sentral Mandonga, beristirahan di Kopi Anto, pertemuan internal dengan Tim pasangan Prabowo-Sandi dan melakukan shalat dhuhur di Masjid Agung Al-Kautsar Kendari sebelum meninggalkan Kendari menuju Jakarta," katanya.
Dari Kendari Antara melaporkan, Cawapres pendamping Prabowo Subianto itu mendarat di Bandara Haluoleo Kendari sekitar pukul 07.00 Wita dengan menggunakan pesawat komersial Batik Air.
Di Bandara Haluoleo, Sandi disambut Ketua DPW Partai Gerindra H.Imran dan Pungurus Partai Amanat Nasional, serta ribuan simpatisan lainnya.
Di TPI Kendari, Sandiaga Uno memasuki satu per satu lorong dan bilik TPI yang dikerumuni ratusan penjual ikan yang sudah menunggu sejak pagi. Para pedagang ikan pun tidak ketinggalan untuk memanfaatkan foto bersama (swafoto) dengan sang cawapres itu.
"Tolong foto saya, Pak. Tolong foto dengan sang idola saya," teriak Walina (45) salah satu dari sekian emak-emak yang menunggu di lorong-lorong yang akan dilalui cawapres untuk melihat langsung kondisi TPI Kendari.
Usai melakukan pertemuan dengan pedagang di TPI, Sandiaga langsung mengunjungi pasar basah Mandonga dengan pengawalan ketat dari aparat kepolisian Kendari dan Brimob Polda Sultra sebelum melakukan pertemuan internal dengan tim pemenangan Capres-Cawapres Prabowo-Sandi.
Tim Pemenangan Nasional Prabowo-Sandi Provinsi Sultra yang juga Ketua DPD Gerindra H Imran menjelaskan kedatangan Sandi di Kendari untuk melihat kondisi pedagang sekaligus mengecek harga sembako serta menyapa pedagang maupun pembeli.
"Kedatangan Bung Sandi di Kota Kendari ini, selain untuk bertemu dengan ribuan simpatisan terutama para pedagang di pasar tradisional, juga sekaligus melakukan pengecekan mengenai harga sembako terutama menjelang Natal dan menyambut Tahun Baru 2019," ujarnya.
Menurut Imran yang juga mantan Bupati Konawe Selatan dua periode itu agenda kedatangan Sandiaga Uno antara lain silaturahmi dengan partai politik pengusung pasangan Capres Cawapres Prabowo-Sandiaga, silaturahmi pelaku usaha dan silaturahmi bersama keluarga besar HIPMI.
"Yang pasti hari ini beliau ada beberapa agenda yang akan dikunjungi, yakni TPI Kendari, pasar basah Sentral Mandonga, beristirahan di Kopi Anto, pertemuan internal dengan Tim pasangan Prabowo-Sandi dan melakukan shalat dhuhur di Masjid Agung Al-Kautsar Kendari sebelum meninggalkan Kendari menuju Jakarta," katanya.
Pewarta: Abdul Azis Senong
Editor: Sigit Pinardi
Copyright © ANTARA 2018
Editor: Sigit Pinardi
Copyright © ANTARA 2018