PDIP Boyolali buka 534 Posko Pemenangan Jokowi-Ma'ruf

Delapan parpol penuhi ambang batas parlemen, PDIP suara terbanyak
Arsip: Calon presiden nomor urut 01 Joko Widodo (kiri) memberikan arahan kepada anggota perwakilan partai politik saat Deklarasi Tim Kampanye Daerah (TKD) Jokowi-Ma'ruf Amin Provinsi Jambi di Jambi, Minggu (16/12/2018). (ANTARA FOTO/Wahdi Septiawan/fo).
Boyolali (ANTARA News) - DPC Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah telah membuka 534 Posko Tim Pemenangan pasangan Calon Presiden Joko Widodo-Ma`ruf Amin, di tingkat pimpinan anak cabang (PAC) atau desa/kelurahan untuk persiapan menghadapi Pemilu 2019.

"Kami akan membukan Posko Tim Pemenangan, Jokowi-Ma`ruf, di setiap desa/kelurahan ada dua posko sehingga totalnya ada 534 posko," kata Ketua DPC PDIP Boyolali, S. Paryanto, di Boyolali, Sabtu.

Bahkan, kata S. Paryanto, Posko Tim Pemenangan Jokowi-Ma`ruf, juga ditambah sebanyak 19 kecamatan untuk menambah kekuatan pemenangan pasangan, Jokowi-Ma`ruf, di Boyolali.

Paryanto mengatakan pembukaan Posko tersebut merupakan hasil rapat koordinasi, antara pengurus DPC, anggota fraksi, calon anggota legisatif, dan PAC PDIP Kabupaten Boyolali, terkait persiapan menghadapi Pileg dan Pilpres, 17 April mendatang.

Menurut Paryanto, khsusus Posko Tim Pemenangan Jokowi-Ma`ruf Amin, untuk Boyolali, dipusatkan di Gedung Marhaen, dan membuka Posko di setiap ranting atau desa/kelurahan dengan totalnya sebanyak 534 posko.

"Kami nanti akan menambah lagi di tingkat kecamatan, dan masing-masing caleg perorangan, juga akan membuat posko pemenangan," katanya.

Menurut dia, posko tersebut akan difungsikan sebagai alat komunikasi koordnasi sehingga masing-masiing caleg dan jajaran sukarelawan akan ikut terlibat di dalamnya.

Posko akan makin aktif dan tentunya dalam persiapan pemenangan pasangan Jokowi-Ma`ruf.

Menyinggung adanya pemindahan posko pemenangan pasangan nomor urut 02, Prabowo-Sandi di Jateng, Paryanto, mengatakan, tidak menjadi masalah atau pengaruh di Boyolali, karena sebelumnya PDIP sudah melakukan persiapan lebih dini, dengan menyiapkan posko pemenangan.

Pilpres 2019 diikuti dua pasangan capres, yaitu nomor urut 01 Jokowi-Ma'ruf Amin dan nomor urut 02 Prabowo Subianto-Sandiaga Uno.

Baca juga: Caleg PDIP ajak relawan aktif tangkal fitnah terhadap Jokowi
Baca juga: Ketua Relawan Anoa bacakan deklarasi dukungan untuk Jokowi-Ma'ruf
Baca juga: Jokowi beri pengarahan Relawan Sahabat Rakyat KTI
Pewarta:
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2018
Partai pengusung optimistis elektabilitas Jokowi-Ma'ruf naik Sebelumnya

Partai pengusung optimistis elektabilitas Jokowi-Ma'ruf naik

Logistik Pilkada untuk Kabupaten Tangerang mulai didistribusikan ke TPS Selanjutnya

Logistik Pilkada untuk Kabupaten Tangerang mulai didistribusikan ke TPS