PPLN Sofia sudah terima sebagian besar surat suara metode pos

Delapan parpol penuhi ambang batas parlemen, PDIP suara terbanyak
Sosialisasi Pemilu 2024 di KBRI Sofia, Bulgaria, Rabu (7/2/2024). ANTARA/HO-PPLN Sofia/aa.
Jakarta (ANTARA) - Panitia Pemilihan Luar Negeri (PPLN) Sofia yang meliputi tiga negara yaitu Bulgaria, Albania dan Makedonia Utara sudah menerima sebagian besar surat suara yang dikirim pemilih melalui metode pos.

"Hal ini tentunya berkat kerja keras seluruh anggota PPLN dan KPPSLN yang sigap menghubungi dan mengonfirmasi para pemilih untuk memastikan surat suara diterima dengan baik. Kami juga mengingatkan pemilih untuk segera mengirim kembali surat suaranya," kata Ketua PPLN Sofia di Bulgaria Yetti Oktaviani saat dihubungi ANTARA dari Jakarta, Jumat.

Menurut data PPLN Sofia, per 8 Februari pihaknya telah menerima 27 dari total 36 surat suara dari wilayah Albania, 25 dari total 27 surat suara dari wilayah Bulgaria dan 10 dari total 11 surat suara dari Makedonia Utara.

"Sisanya sedang dalam perjalanan. Pengiriman pos antar-negara tentunya lebih lama, namun kami optimis surat suara akan tiba sebelum hari penghitungan suara nanti," katanya.

Terkait pendistribusian surat suara, katanya, secara khusus tidak ada kendala yang signifikan. "Namun, ada juga pemilih yang telah kembali ke Indonesia, namun tidak menginfokan kepada kami dan belum mengurus pindah memilih," katanya.

Yetti menambahkan bahwa saat ini persiapan logistik untuk Pemilu 2024 telah siap dan akan dilakukan double check pada persiapan akhir H-1 guna memastikan kelancaran hari pemungutan suara.

Lebih lanjut, Yetti mengatakan sejauh ini tidak ada pertikaian antar WNI akibat berbeda pandangan politik sebab menurutnya kekeluargaan masyarakat di wilayah kerja PPLN Sofia selama ini cukup erat.

PPLN Sofia beserta KPPSLN memiliki komitmen tinggi agar penyelenggaraan Pemilu dapat berjalan dengan baik dan pihaknya secara aktif memberikan informasi seputar Pemilu sekaligus selalu mengimbau para warga negara Indonesia (WNI) agar memberikan hak pilihnya.

Yetti mengatakan KBRI Sofia juga sangat membantu dalam memberi informasi seputar Pemilu di setiap kegiatan yang diselenggarakan oleh KBRI.

"Dubes RI Iwan Bogananta secara aktif juga mengingatkan kami agar PPLN bekerja profesional dan berintegritas tinggi. Insya Allah kami berusaha dengan maksimal agar penyelenggaraan Pemilu di wilayah kerja kami berlangsung lancar dan damai," kata Yetti.

Pemilu 2024 di wilayah kerja PPLN Sofia akan dilaksanakan pada 10 Februari mendatang dan penghitungan surat suara untuk TPS dilakukan pada 14 Februari sedangkan untuk metode pos pada 15 Februari.

Menurut data, saat ini tercatat 133 orang yang masuk dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT), dengan sekitar 12 orang Daftar Pemilih Tambahan (DPTb), yakni satu melalui pos dan 10 datang ke TPS.

Dari jumlah total DPT tersebut, sebanyak 74 orang menggunakan metode pos dan 59 sisanya datang ke TPS pada hari H.

Baca juga: KPU: Video hasil pemungutan suara di luar negeri hoaks
Baca juga: Polri perkuat pengamanan TPSLN di 12 wilayah di 7 negara
Pewarta:
Editor: M Razi Rahman
Copyright © ANTARA 2024
Ganjar temui Uskup  Bogor bahas soal harapan kesetaraan Sebelumnya

Ganjar temui Uskup Bogor bahas soal harapan kesetaraan

Logistik Pilkada untuk Kabupaten Tangerang mulai didistribusikan ke TPS Selanjutnya

Logistik Pilkada untuk Kabupaten Tangerang mulai didistribusikan ke TPS