Timnas AMIN: Gerakan Semesta untuk kawal pemilu agar jurdil

Delapan parpol penuhi ambang batas parlemen, PDIP suara terbanyak
Kegiatan konsolidasi pemenangan AMIN yang digelar oleh Gerakan Semesta Relawan Banyumas Raya di Menara Pandang, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, Minggu (31/12/2023). ANTARA/HO-Timnas AMIN
Jakarta (ANTARA) -
Wakil Kapten Tim Nasional (Timnas) Pemenangan Anies-Muhaimin (AMIN), Sudirman Said, mengatakan bahwa Gerakan Semesta Relawan Banyumas Raya hadir untuk mengawal Pemilu Presiden/Wakil Presiden (Pilpres) 2024 agar berjalan jujur dan adil.
 
Hal itu disampaikannya dalam kegiatan konsolidasi pemenangan AMIN yang digelar oleh jaringan sukarelawan tersebut di Menara Pandang, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, Minggu.
 
Dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Minggu, Sudirman menginstruksikan para sukarelawan untuk membangun posko-posko di setiap tempat pemungutan suara (TPS).
 
"Bangunlah posko-posko di tiap TPS. Butuh penggerak tiap TPS," kata dia.
 
Untuk menang, kata mantan Menteri ESDM itu, pasangan Anies-Muhaimin hanya butuh pelaksanaan demokrasi atau pemilu yang jujur dan bersih.
 
Sudirman mengimbau sukarelawan mengawal suara AMIN di setiap kantong suara guna mengantisipasi kecurangan oleh oknum tertentu.
 
Anggota Deputi Perempuan Timnas AMIN Siti Mukaromah menambahkan bahwa pemenangan akan makin kuat dengan kerja sama antara partai pengusung dan pendukung serta sukarelawan.
 
"Partai sebagai mesin politik bersama-sama sukarelawan akan mengawal pelaksanaan pemilu yang demokratis dan jurdil," kata politikus Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) itu.
 
Ia mengatakan bahwa wilayah Jawa Tengah merupakan lumbung suara kedua pemenangan PKB dalam Pemilu 2019 sehingga dalam pemenangan AMIN, provinsi itu juga akan menjadi lumbung suara kemenangan.
 
Menurut dia, tim dari calon anggota legislatif yang sudah memiliki struktur hingga ke tingkat desa dan TPS harus berkolaborasi dengan sukarelawan untuk memperkuat pengawasan karena Banyumas adalah salah satu wilayah dengan daftar pemilih tetap (DPT) terbesar di Jawa Tengah.

Baca juga: Nelayan di Lamongan, Jawa Timur dukung AMIN dalam Pilpres 2024
Baca juga: Timnas AMIN: Desak Anies jadi terobosan baru demokrasi di Indonesia

Sebelumnya, Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI pada hari Senin, 13 November 2023, menetapkan tiga bakal pasangan calon presiden dan wakil presiden menjadi peserta Pemilu Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) 2024.

Hasil pengundian dan penetapan nomor urut peserta Pilpres 2024 pada hari Selasa, 14 November 2023, pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar nomor urut 1, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka nomor urut 2, dan Ganjar Pranowo-Mahfud Md. nomor urut 3.

KPU juga telah menetapkan masa kampanye mulai 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024, kemudian jadwal pemungutan suara pada tanggal 14 Februari 2024.
Pewarta:
Editor: D.Dj. Kliwantoro
Copyright © ANTARA 2023
Timnas AMIN: Desak Anies jadi terobosan baru demokrasi di Indonesia Sebelumnya

Timnas AMIN: Desak Anies jadi terobosan baru demokrasi di Indonesia

Logistik Pilkada untuk Kabupaten Tangerang mulai didistribusikan ke TPS Selanjutnya

Logistik Pilkada untuk Kabupaten Tangerang mulai didistribusikan ke TPS