TKN sebut Prabowo-Gibran akan ciptakan stabilisasi perdamaian

Delapan parpol penuhi ambang batas parlemen, PDIP suara terbanyak
Wakil Ketua Dewan Pakar Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Budiman Sudjatmiko, menjawab pertanyaan saat wawancara khusus dengan Lembaga Kantor Berita Nasional ANTARA di Jakarta, Kamis (28/12/2023). ANTARA FOTO/Rivan Awal Lingga
Beliau ingin menciptakan hubungan bertetangga baik dan menciptakan stabilitas perdamaian baik di tingkat global.

Jakarta (ANTARA) - Wakil Ketua Dewan Pakar Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Budiman Sudjatmiko, mengatakan pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka akan menciptakan stabilitas perdamaian di tingkat global jika terpilih dalam Pilpres 2024.

"Beliau ingin menciptakan hubungan bertetangga baik dan menciptakan stabilitas perdamaian baik di tingkat global, atau setidaknya di tingkat regional di kawasan Indo-Pasifik," kata Budiman saat sesi wawancara khusus di Media Center TKN Prabowo-Gibran, Jakarta, Kamis.

Ia mengatakan bahwa posisi Indonesia yang memiliki luas wilayah dan jumlah penduduk yang besar berpotensi menjadikan Indonesia sebagai negara yang bisa berpengaruh di kawasan Indo-Pasifik.

"Karena Indonesia kapasitas yang dimilikinya, jumlah penduduknya, luas wilayahnya, histori Indonesia sendiri sebagai negara yang pragmatik, gerakan-gerakan seperti Non-Blok Asia Afrika, saya pikir menjadikan Indo-Pasifik sebagai sphere of influence atau ruang pengaruh Indonesia itu suatu hal yang wajar, kita sudah lama absen di dalam perbincangan tersebut," katanya.

Lebih lanjut dia mengatakan bahwa Prabowo memiliki pengalaman dan pemahaman yang lebih ketimbang pasangan calon lain dalam bidang geostrategi.

Menurut dia, hal tersebut dapat meningkatkan posisi tawar Indonesia di tingkat internasional untuk menghadapi berbagai macam persoalan.

"Pak Prabowo sebagai seorang yang punya exposure internasional cukup lama dan tentu saja dari ketiga calon yang ada, beliau adalah orang yang memiliki bekal pemahaman geostrategi. Beliau memahami betul bahwa upayanya untuk meningkatkan posisi tawar Indonesia di tingkat global itu menghadapi berbagai macam persoalan," katanya.

Baca juga: Dewan Pakar TKN: Pembangunan IKN tidak boleh ditarik ke ranah politik
Baca juga: TKN: Gibran manfaatkan waktu dengan efektif saat debat cawapres

Sebelumnya, Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI pada hari Senin, 13 November 2023, menetapkan tiga bakal pasangan calon presiden dan wakil presiden menjadi peserta Pemilu Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) 2024.

Hasil pengundian dan penetapan nomor urut peserta Pilpres 2024 pada hari Selasa, 14 November 2023, pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar nomor urut 1, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka nomor urut 2, dan Ganjar Pranowo-Mahfud Md. nomor urut 3.

KPU juga telah menetapkan masa kampanye mulai 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024, kemudian jadwal pemungutan suara pada tanggal 14 Februari 2024.

Pewarta:
Editor: D.Dj. Kliwantoro
Copyright © ANTARA 2023
Besok, Bawaslu Jakpus bacakan putusan soal bagi-bagi susu di CFD Sebelumnya

Besok, Bawaslu Jakpus bacakan putusan soal bagi-bagi susu di CFD

Logistik Pilkada untuk Kabupaten Tangerang mulai didistribusikan ke TPS Selanjutnya

Logistik Pilkada untuk Kabupaten Tangerang mulai didistribusikan ke TPS