KPU Mukomuko tetapkan 25 caleg terpilih

Delapan parpol penuhi ambang batas parlemen, PDIP suara terbanyak
KPU Mukomuko tetapkan sebanyak 25 caleg terpillih pada Pemilu serentak tahun 2019.(Foto Istimewa)
Dalam pelaksanaan rapat pleno penetapan sebanyak 25 caleg terpilih ini tidak ada sanggahan maupun keberatan yang diajukan oleh saksi partai politik dan caleg maupun dari pihak lainnya.
Mukomuko (ANTARA) - Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu, Senin, menggelar rapat pleno penetapan sebanyak 25 calon anggota legislatif (Caleg) yang terpilih pada Pemilu serentak 2019 di daerah ini.

“Setelah rapat pleno ini, selanjutnya kami akan menyerahkan surat keputusan KPU terkait penetapan sebayak 25 caleg terpilih kepada pemerintah setempat,” kata Ketua Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Mukomuko Irsyad Kamarudin di Mukomuko, Senin.

Baca juga: PPK diduga gelembungkan suara caleg Gerindra dari 185 jadi 1.137

Ia mengatakan hal itu saat membuka rapat pleno penetapan sebanyak 25 caleg terpilih pada Pemilu tahun 2019 di hadapan para peserta Pemilu yang terdiri dari perwakilan partai politik.

Selain itu hadir dalam rapat pleno penetapan sebanyak 25 caleg terpilih Sekretaris Daerah Pemerintah Kabupaten Mukomuko Marjohan, perwakilan kepolisian resor setempat dan Kejaksaan Negeri setempat.

Baca juga: Putusan Bawaslu perkuat status penetapan caleg TMS

Ia mengatakan, selanjutnya surat keputusan KPU terkait penetapan sebanyak 25 caleg terpilih di daerah ini sebagai acuan bagi pemerintah setempat dalam mengajukan nama caleg terpilih kepada pemerintah provinsi setempat.

Kemudian pemerintah provinsi setempat membuat surat keputusan penetapan sebanyak 25 caleg terpilih untuk pengambilan sumpah dan pelantikan sebanyak puluhan caleg terpilih.

Baca juga: Legislator perempuan komitmen perjuangkan kaumnya

Dalam pelaksanaan rapat pleno penetapan sebanyak 25 caleg terpilih ini tidak ada sanggahan maupun keberatan yang diajukan oleh saksi partai politik dan caleg maupun dari pihak lainnya.

Dari sebanyak 25 caleg terpilih pada Pemilu di Kabupaten Mukomuko, sebanyak

sembilan caleg dari dapil I Mukomuko, yakni :

1. Caleg Partai Golkar Ali Saftaini, suara sah 2.005 suara

2. Caleg Partai PKB Maskur, suara sah 2.730 suara

3. Caleg Partai Nasdem Busril, suara sah 1.963 suara

4. Caleg Partai Demokrat Aceng Zakaria, suara sah 1.250 suara

5. Caleg Partai Hanura Novri AN, suara sah 1.769 suara

6. Caleg Partai Gerindra Armansyah, suara sah 1.883 suara

7. Caleg Partai PDIP Ansori Hardios, suara sah 859 suara

8. Caleg Partai Perindo Mustadin, suara sah 773 suara

9. Caleg Partai PAN Fajar Anita, suara sah 1.200 suara

Sebanyak delapan caleg dari dapil II Mukomuko :

1. Caleg Partai Demokrat Nursalim, suara sah 2.398 suara

2. Caleg Partai Perindo Nopi Yanto, suara sah 1.901 suara

3. Caleg Partai Gerindra Damsir, suara sah 1.695 suara

4. Caleg Partai Golkar Suntoko, suara sah 1.262 suara

5. Caleg Partai PDIP Samsudin Sehite, suara sah1.246 suara

6. Caleg Partai PAN Kabri, suara sah 1.120 suara

7. Caleg Partai PKB Safa'at, suara sah 997 suara

8. Caleg Partai Demokrat Sardiman, suara sah 1.750 suara

Sebanyak delapan caleg dari dapil III Mukomuko :

1. Caleg Partai PKS Sukandi, suara sah 1.840 suara

2. Caleg Partai Golkar M. Yusak, suara sah 1.518 suara

3. Caleg Partai Nasdem Suwarno, suara sah 1.591 suara

4. Caleg Partai PKPI Wisnu Hadi, suara sah 2.856 suara

5. Caleg Partai PAN Samsurizal, suara sah 1.069 suara

6. Caleg Partai PDIP Roni Pasla, suara sah 1.320 suara

7. Caleg Partai Perindo Antonius Dalle, suara sah 1.082 suara

8. Caleg Partai Gerindra Busra, suara sah 1.510 suara.

Pewarta:
Editor: Ganet Dirgantara
Copyright © ANTARA 2019
50 persen anggota DPRD Yogyakara diisi wajah baru Sebelumnya

50 persen anggota DPRD Yogyakara diisi wajah baru

Logistik Pilkada untuk Kabupaten Tangerang mulai didistribusikan ke TPS Selanjutnya

Logistik Pilkada untuk Kabupaten Tangerang mulai didistribusikan ke TPS