pemilu.antaranews.com
HITUNG CEPAT
PEMILU PRESIDEN 2024
25.55%
57.81%
16.62%
25.34%
58.08%
16.58%
25.06%
59.08%
15.86%
24.77%
59.19%
16.04%

Syahrini bersemangat ke TPS meski kaki tertimpa lemari

Rutan Salemba sudah terima logistik Pemilu 2024
Tangkapan layar Syahrini sedang menggunakan hak suara. (ANTARA News/Tangkapan layar @princessyahrini)
Jakarta (ANTARA) - Penyanyi Syahrini tetap menunjukkan semangat untuk menggunakan hak suaranya dan mendatangi tempat pemungutan suara meskipun kakinya sakit akibat tertimpa lemari, pada Rabu pagi.

"Demi negeri ini, Incess mau nyoblos. Nggak mau golput, walaupun kaki Incess terluka," tulis Syahrini dalam video singkat Instagram Stories @princessyahrini yang dipantau Antara di Jakarta.

Dalam video itu, Syahrini bercerita kakinya terluka karena sang suami, Reino Barack, sedang memamerkan koleksi parfumnya.

Syahrini tampak berada di dalam mobil untuk menunggu giliran memberikan hak suaranya di salah satu tempat pemungutan suara (TPS) di Kelurahan Kebon Pedes, Kecamatan Tanah Sareal, Kota Bogor, Jawa Barat

Sembari direkam video saat menunggu, Syahrini juga mengingatkan para penggemarnya untuk tetap bahagia meski pun punya pilihan yang berbeda dalam Pemilu 2019.

Baca juga: Syahrini sebut Reino tak suka dilayani soal makan

"Masyarakat harus bahagia, tak boleh terluka walaupun berbeda-beda," katanya.

Syahrini kemudian mengunggah fotonya sedang di TPS, disertai tulisan "Incess udah di TPS... Kamu???".

Saat keluar TPS sambil berjalan sedikit pincang, Syahrini tetap bersedia ketika diajak foto bersama para penggemar yang berada di TPS itu.

Selain foto dan video jelang pencoblosan, pemilik nama lengkap Rini Fatimah Jaelani itu juga memamerkan fotonya bersama sang suami sambil menunjukkan jari kelingking yang telah tercelup tinta Pemilu 2019.

Baca juga: Syahrini diprotes karena kenakan mantel bulu
Pewarta:
Editor: Imam Santoso
Copyright © ANTARA 2019
Nuansa pernikahan warnai pencoblosan di TPS 09 Sebelumnya

Nuansa pernikahan warnai pencoblosan di TPS 09

KPU RI tetapkan hasil Pemilu 2024 pascaputusan MK Selanjutnya

KPU RI tetapkan hasil Pemilu 2024 pascaputusan MK