#YukMemilih, Nicholas Saputra diminta unggah selfie bila warga nyoblos

Delapan parpol penuhi ambang batas parlemen, PDIP suara terbanyak
Screenshot video Yuk Memilih (YouTube)
Jakarta (ANTARA) -
Para pekerja seni mengajak masyarakat untuk menggunakan hak pilih dalam Pemilihan Umum 2019 pada 17 April, seperti ditayangkan dalam video #YukMemilih yang diunggah di YouTube, Kamis.
 
Video, yang juga dibagikan dalam akun Instagram penyanyi Sherina dan aktris Dian Sastrowardoyo itu, berdurasi nyaris dua menit dan menampilkan sederet pesohor yang membeberkan alasan mengapa hak pilih tidak boleh disia-siakan.
 
Produser Mira Lesmana, Susan Bachtiar, Nicholas Saputra, Baim Wong, Jefri Nichol hingga Lukman Sardi berpartisipasi dalam video itu.
 
"Sebentar lagi kita akan mengambil keputusan yang sangat penting. Begitu penting sampai kita harus ambil bagian," kata mereka yang menambahkan penggunaan hak suara adalah bentuk partisipasi sekecil-kecilnya dalam berdemokrasi.

Baca juga: Pegiat Medsos Independen ajak masyarakat tolak Golput, lawan hoaks
 
Tidak ada istilahnya "tak punya pilihan", ujar para pekerja kreatif, karena setiap orang punya pilihan untuk menentukan masa depan bangsa. Keputusan itu bukan cuma soal memilih pemimpin negara, tapi juga seseorang yang bakal berkuasa menentukan hukum dan kebijakan di Tanah Air.
 
Pada akhir video, mereka berseloroh Nicholas Saputra akan mengunggah foto selfie di akun Instagram bila orang-orang menggunakan hak suaranya saat pemilu.
 
"Kok jadi gue sih?" kata Nicholas pada orang di belakang kamera.
 
Di akun media sosial para pekerja kreatif yang mengunggah video tersebut, terselip juga tagar #AkhirnyaNicoSelfie.
 
Sang aktor memang tidak pernah mengunggah foto wajahnya sendiri di Instagram. "Dunia dari sudut pandangku", demikian keterangan dalam bahasa Inggris di akun @nicholassaputra yang sebagian besar berisi foto pemandangan.

Baca juga: Para pemain "Bumi Itu Bulat" tolak golput
Pewarta:
Editor: Imam Santoso
Copyright © ANTARA 2019
Said Aqil: Bendera NU tidak boleh untuk kampanye politik Sebelumnya

Said Aqil: Bendera NU tidak boleh untuk kampanye politik

Logistik Pilkada untuk Kabupaten Tangerang mulai didistribusikan ke TPS Selanjutnya

Logistik Pilkada untuk Kabupaten Tangerang mulai didistribusikan ke TPS