Relawan capres 02 gelar nobar di warung kopi

Delapan parpol penuhi ambang batas parlemen, PDIP suara terbanyak
Relawan calon presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto-Sandiaga Uno wilayah Kota Pontianak, Kalimantan Barat, menggelar nonton bareng debat capres di sebuah warung kopi, Minggu (17/2/2019) malam. (ANTARA News/Andilala) (ANTARA News/Andilala)
Pontianak (ANTARA News) - Ratusan relawan calon presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto-Sandiaga Uno wilayah Kota Pontianak, Kalimantan Barat, menggelar nonton bareng debat capres di sebuah warung kopi.

"Alhamdulillah meskipun Kota Pontianak diguyur hujan cukup lebat, tetapi tidak menyurutkan semangat para relawan memberikan dukungan pada capres nomor 02 Prabowo Subianto pada Debat Capres tahap dua," kata Ketua Koalisi Partai Pemenangan Capres Prabowo-Sandi Kota Pontianak, Zulfydar Zaidar Mochtar di Pontianak, Minggu malam.

Ia menjelaskan, tidak surutnya dukungan tersebut sebagai bukti loyalitas para relawan dan pendukung untuk memenangkan Prabowo-Sandi di Pilpres 2019.

"Untuk menyemarakkan nonton bareng tersebut, kami mengisinya dengan sejumlah acara, seperti diskusi dan pertunjukan musik yang dimeriahkan oleh band lokal Pontianak," ungkapnya.

Zulfydar menambahkan, sekitar 300 orang hadir pada acara nonton bareng debat capres tahap dua tersebut, dari partai pengusung, relawan, dan masyarakat,.

Zulfydar menambahkan, digelarnya nonton bareng di warung kopi karena warung kopi identik dengan bermasyarakat. Parpol pun harus merakyat sehingga bisa menampung aspirasi dan merasakan keinginan dari rakyat.

"Ke depan kami akan meminta para relawan dan partai koalisi juga menggelar nonton bareng di banyak titik lagi," katanya.

Saat nonton bareng,  sekali-sekali para pendukung meneriakan yel-yel yang berisi dukungan mereka pada Capres dan Cawapres Prabowo-Sandi.

Debat Capres tahap dua Pilpes 2019 dengan tema energi dan pangan, sumber daya alam dan lingkungan hidup serta infrastruktur.
Pewarta:
Editor: Sigit Pinardi
Copyright © ANTARA 2019
Pendukung capres di Makassar nonton "bareng" debat kedua Sebelumnya

Pendukung capres di Makassar nonton "bareng" debat kedua

Logistik Pilkada untuk Kabupaten Tangerang mulai didistribusikan ke TPS Selanjutnya

Logistik Pilkada untuk Kabupaten Tangerang mulai didistribusikan ke TPS