Jangan sampai ada satu pun yang tak hadir ke TPS. Jangan mendengarkan hal yang menakut-nakuti. Jangan takut karena ditakut-takuti."Jakarta (ANTARA News) - Presiden Joko Widodo meminta semua warga mendatangi tempat pemungutan suara (TPS) di daerah masing-masing untuk menyalurkan hak pilihnya.
"Saya ingin pesan, 17 April 2019 kita akan adakan pileg dan pilpres. Saya titip agar kita semuanya hadir ke TPS-TPS yang ada di lingkungan bapak ibu sekalian," kata Presiden Jokowi.
Presiden Jokowi menyampaikan hal itu saat memberikan sambutan dalam Peringatan Imlek Nasional 2019 di JIExpo Kemayoran Jakarta Pusat, Kamis.
"Jangan sampai ada satu pun yang tak hadir ke TPS. Jangan mendengarkan hal yang menakut-nakuti. Jangan takut karena ditakut-takuti," katanya.
Ia menyebutkan semuanya atau 100 persen harus hadir di TPS karena suara tiap warga pemilik hak pilih menentukan nasib bangsa ke depan.
Menurut dia, TNI/Polri menjamin keselamatan tiap warga negara untuk menggunakan hak pilihnya.
"Oleh karena itu kita berharap masyarakat semua datang," katanya.
Sementara itu Ketua Panitia Perayaan Imlek Nasional 2019, Sudhamek mengatakan suku Tionghoa Indonesia tidak terpisahkan dari proses perjuangan Kemerdekaan Indonesia.
"Indonesia merdeka karena merebut dari penjajah. Keterlibatan suku indo-tionghoa dimulai dari 60-an anggota BPUPKI di mana ada empat orang suku Tionghoa yang berpartisipasi aktif di sana," katanya.
Ia juga berpesan kepada warga suku Tionghoa Indonesia untuk ikut terus mengharumkan nama Indonesia sesuai bidang masing masing.
Terakhir ia mengajak warga suku Tionghoa Indonesia menggunakan hak konstitusi dengan berbondong bondong hadir ke TPS pada 17 April 2019.
"Mari kita berbondong bondong menggunakan hak pilih pada Pemilu 2019," kata Sudhamek.
Pewarta: Agus Salim
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2019
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2019