KPU Jakbar optimistis KPPS siap jalankan tugas usai ikut bimtek

Ini kata KPU DKI bagi pemilih sebelum ke TPS pada Rabu
Pelantikan petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jakarta Barat (Jakbar) di Centra Niaga Puri, Kembangan, Jakbar, Kamis (25/1/2024). ANTARA/Risky Syukur
ebelumnya seluruh petugas KPPS sudah diberikan pelatihan saat bimtek

Jakarta (ANTARA) - KPU Jakarta Barat (Jakbar) optimistis kelompok penyelenggara pemungutan suara (KPPS) yang bertanggungjawab dalam pemungutan suara di TPS siap menjalankan tugas setelah selesai mengikuti bimbingan teknis (bimtek) pada Senin (5/2).

"Siap bertugas karena sebelumnya seluruh petugas KPPS sudah diberikan pelatihan saat bimtek," kata Ketua Komisi Pemilihan umum (KPU) Jakbar, Endang Istianti di Jakarta, Jumat.

Adapun petugas KPPS yang berjumlah 50.183 orang tersebut mengikuti bimtek selama 11 hari, terhitung sejak 26 Januari 2024 sampai dengan 5 Februari 2024.

Endang menyebut bimtek dilakukan serentak di 56 kelurahan wilayah setempat.

"Serentak semua kelurahan menyelenggarakan bimtek," ujar Endang.

Adapun dalam bimtek,  petugas KPPS diajarkan mengenai tugas, pokok, dan fungsi.

"Bimtek itu mengajarkan tugas KPPS seperti tata cara pemilihan, tata cara pemungutan suara, dan penghitungan," kata Endang.

Diketahui, terdapat 1.946.535 daftar pemilih tetap (DPT) di Jakarta Barat dengan total 7.169 tempat pemungutan suara (TPS).

Sebelumnya, KPU Jakbar melantik serentak 50.183 petugas KPPS di delapan kecamatan, Kamis.

Pelantikan tersebut dilakukan setelah dilakukannya proses seleksi sejak Januari 2023 lalu.

"Pada  Kamis (25/1), KPU RI serentak di Indonesia menggelar pelantikan KPPS. KPU Jakarta Barat hari ini melantik 50.183 petugas KPPS, di mana lokasi pelantikan tersebar di 8 titik," kata Ketua KPU Jakbar, Endang Istianti saat ditemui di lokasi pelantikan Centra Niaga Puri, Kecamatan Kembangan, Jakbar pada Kamis (25/1).
Baca juga: KPU Jakbar tuntaskan perekrutan 14.338 petugas ketertiban TPS
Baca juga: Bawaslu Jakbar pastikan logistik pemilu tiba di TPS pada 13 Februari
Baca juga: Delapan ratus lebih APK langgar aturan KPU di Jakbar

Pewarta:
Editor: Ganet Dirgantara
Copyright © ANTARA 2024
Kampanye hari terakhir di dua tempat, Ganjar: Banyak orang ingin hadir Sebelumnya

Kampanye hari terakhir di dua tempat, Ganjar: Banyak orang ingin hadir

KPU Kabupaten Boyolali fasilitasi pengguna kursi roda di simulasi pemungutan suara Pilkada 2024 Selanjutnya

KPU Kabupaten Boyolali fasilitasi pengguna kursi roda di simulasi pemungutan suara Pilkada 2024