Beda pilihan tapi tetap bersatuJakarta (ANTARA) - Polda Metro Jaya mengimbau masyarakat untuk tetap menjaga kerukunan menjelang hari pemungutan suara Pemilu 2024 agar suasana lingkungan tetap tertib dan kondusif.
"Kegiatan ini adalah merupakan Program Kapolda Metro Jaya yaitu 'cooling system' demi menciptakan suasana yang aman kondusif menjelang Pemilu 2024," kata Dirbinmas Polda Metro Jaya Kombes Pol Badya Wijaya mewakili Kapolda Metro Jaya Irjen Pol. Karyoto di Masjid Al Hidayah Jakarta Selatan, Sabtu.
Badya menjelaskan Program Subuh Keliling (Suling) ini merupakan kebijakan Kapolda Metro Jaya yang mengarahkan jajarannya sebagai wujud sosialisasi kepada masyarakat.
Dalam kesempatan itu, dia juga berpesan agar masyarakat bisa menjaga kerukunan meski berbeda pilihan calon pemimpin masa depan mereka.
"Beda pilihan tapi tetap bersatu, titip keamanan anak-anak kita dari tawuran, pergaulan bebas, narkoba dan lain-lain yang merusak masa depan," ujarnya.
Baca juga: KPU DKI ingatkan warga terkait batas akhir urus pindah lokasi memilih
Selain itu, Ustad Dudung sebagai penceramah menyampaikan tentang keutamaan sholat malam, sholat berjamaah dan tentang pengingat kematian.
“Kematian akan datang kapan saja agar kita persiapkan bekal untuk ke akhirat karena kematian dirahasiakan, kapan, dimana, sedang apa, dan orang akan mati sesuai dengan kebiasaannya," ujar Dudung.
Dudung menilai kegiatan ini bisa menjadi kesempatan untuk menjalin kedekatan, silaturahmi dan tentu meningkatkan nilai ibadah.
Dia mengaku bersyukur sampai saat ini masih bisa berkumpul dengan warga sekitar dalam keadaan sehat untuk menjalankan ibadah sholat subuh secara berjamaah.
"Syukur atas nikmat Allah SWT kita bisa tunaikan ibadah sholat subuh berjamaah dengan jamaah masjid Al Hidayah," tambahnya.
Baca juga: Jakpus sediakan faskes jiwa di puskesmas dan RS bagi peserta pemilu
Pewarta: Luthfia Miranda Putri
Editor: Edy Sujatmiko
Copyright © ANTARA 2024
Editor: Edy Sujatmiko
Copyright © ANTARA 2024