Ahmad Muzani: Susunan TKN Prabowo-Gibran akan diumumkan pekan ini

Delapan parpol penuhi ambang batas parlemen, PDIP suara terbanyak
Sekretaris Jenderal Partai Gerindra Ahmad Muzani diwawancara awak media di RSPAD Gatot Soebroto, Jakarta Pusat, Kamis (26/10/2023). ANTARA/Hendri Sukma Indrawan.
Jakarta (ANTARA) - Sekretaris Jenderal Partai Gerindra Ahmad Muzani menginformasikan bahwa susunan Tim Kampanye Nasional (TKN) untuk pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka akan diumumkan pekan ini.

"Pasca (pemeriksaan) kesehatan ini tentu saja kita akan menyempurnakan struktur tim pemenangan yang diketuai oleh Pak Rosan (Roeslani) dan Insya Allah dalam minggu ini kita akan umumkan secara detail kepada masyarakat tentang susunan tim pemenangan yang akan menanggung jawab pemenangan pasangan Prabowo-Gibran," ujar Muzani saat ditemui di RSPAD Gatot Soebroto, Jakarta Pusat, Kamis.
 
Sementara itu, Muzani enggan berkomentar tentang kabar Menteri Investasi Bahlil Lahadali akan ditunjuk sebagai wakil ketua TKN Koalisi Indonesia Maju (KIM).
 
Menurutnya, struktur tim pemenangan Prabowo-Gibran akan diumumkan setelah semuanya difinalisasi.
 
"Saya belum tahu, nanti akan diumumkan keseluruhan. Tapi yang sudah dipastikan itu ketua timnya Pak Rosan," tambahnya.

Sementara itu saat ditanya tentang alasan KIM menunjuk mantan wakil menteri BUMN itu menjadi wakil ketua TKN Prabowo-Gibran. Muzani menyebut Rosan adalah sosok yang netral.
 
"Orangnya netral dan juga memiliki kepedulian terhadap masa depan bangsa dan negara," ungkapnya.
 
Saat ini, calon presiden dan wakil presiden dari Koalisi Indonesia Maju Prabowo dan Gibran masih menjalani tes kesehatan di RSPAD Gatot Soebroto, Jakarta Pusat pada Kamis.
 
Keduanya menjalani tes tersebut sejak Kamis pagi dan dijadwalkan selesai sore hari.
 
Untuk diketahui, pemeriksaan kesehatan merupakan salah satu rangkaian wajib yang dijalani setiap bakal pasangan capres-cawapres sebelum resmi ditetapkan memenuhi syarat sebagai peserta Pilpres 2024.
 
Rangkaian tes kesehatan bakal pasangan calon tersebut, di antaranya CT scan, diagnostik, pemeriksaan pembuluh darah dalam jantung, tes fungsi organ keseluruhan, tes pembuluh darah, MRI, mengukur kapasitas paru-paru, tes treadmill, USG, wawancara untuk mendiagnosa gangguan mengatasi masalah, serta dan tes narkoba.
 
Sementara Ketua KPU RI Hasyim Asy'ari mengatakan hasil tes kesehatan bakal pasangan capres dan cawapres tidak akan langsung diumumkan ke publik.
 
Nantinya, hasil tes kesehatan seluruh bakal pasangan capres dan cawapres akan disampaikan oleh tim dokter ke KPU RI pada Jumat (27/10).

Baca juga: Wakil Ketum Gerindra sebut Prabowo-Gibran fit selama tes kesehatan
Baca juga: ABJ: Pasangan Prabowo-Gibran perpaduan tepat untuk Indonesia
Baca juga: Prabowo Subianto, pantang putus asa berjuang menuju Istana
Pewarta:
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2023
FX Rudy: PDI Perjuangan kawal Jokowi hingga selesai menjabat Sebelumnya

FX Rudy: PDI Perjuangan kawal Jokowi hingga selesai menjabat

Logistik Pilkada untuk Kabupaten Tangerang mulai didistribusikan ke TPS Selanjutnya

Logistik Pilkada untuk Kabupaten Tangerang mulai didistribusikan ke TPS