Jakarta (ANTARA) - Calon Wakil Presiden Nomor Urut 01 KH Ma'ruf Amin menyatakan santai terkait persiapan yang dilakukannya menghadapi Debat Pilpres 2019 putaran terakhir.
"Persiapannya bisa sambil jalan, sambil duduk, diskusi," kata Ma'ruf saat ditemui di kediamannya di kawasan Menteng, Jakarta, Senin.
Pihaknya pun masih terus berkampanye seperti hari ini yang agendanya cukup padat, yakni menghadiri acara Majelis Taklim Bersolawat Untuk Indonesia Damai dan Bersatu di Istora Senayan, Jakarta. Kemudian acara deklarasi dukungan di Bekasi dan Karawang, Jawa Barat.
"Jadi hari ini ke Istora Senayan. Nanti malam di Bekasi ada deklarasi, langsung ke Karawang besok pagi dan mungkin ke Bandung," katanya.
Padatnya agenda kampanye tidak menyulitkannya dalam mempersiapkan debat final.
"Mudah-mudahan (siap)," katanya.
Pihaknya pun percaya diri bahwa capres petahana Joko Widodo dan dirinya bakal lebih unggul di debat final.
"Pak Jokowi tentu lebih unggul. Pak Jokowi sebagai petahana sudah melakukan langkah-langkah yang benar. Saya hanya mendampingi saja," katanya.
Ia menambahkan bahwa sebelum Debat Pilpres 2019 putaran terakhir nanti, dia akan bertemu dengan Jokowi untuk mengadakan simulasi debat.
"Tentu, untuk menyinkronkan saja," katanya.
Debat Pilpres 2019 putaran terakhir akan digelar di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta pada Sabtu 13 April 2019 dengan tems ekonomi dan kesejahteraan sosial, keuangan dan investasi, perdagangan dan industri.
Baca juga: Ibu-ibu majelis taklim padati Istora dukung Jokowi-Ma'ruf Amin
Baca juga: 1.200 relawan Jokowi - Ma'ruf hadir di Kuala Lumpur
Baca juga: Ma'ruf Amin minta pendukung maksimal jelang pencoblosan
"Persiapannya bisa sambil jalan, sambil duduk, diskusi," kata Ma'ruf saat ditemui di kediamannya di kawasan Menteng, Jakarta, Senin.
Pihaknya pun masih terus berkampanye seperti hari ini yang agendanya cukup padat, yakni menghadiri acara Majelis Taklim Bersolawat Untuk Indonesia Damai dan Bersatu di Istora Senayan, Jakarta. Kemudian acara deklarasi dukungan di Bekasi dan Karawang, Jawa Barat.
"Jadi hari ini ke Istora Senayan. Nanti malam di Bekasi ada deklarasi, langsung ke Karawang besok pagi dan mungkin ke Bandung," katanya.
Padatnya agenda kampanye tidak menyulitkannya dalam mempersiapkan debat final.
"Mudah-mudahan (siap)," katanya.
Pihaknya pun percaya diri bahwa capres petahana Joko Widodo dan dirinya bakal lebih unggul di debat final.
"Pak Jokowi tentu lebih unggul. Pak Jokowi sebagai petahana sudah melakukan langkah-langkah yang benar. Saya hanya mendampingi saja," katanya.
Ia menambahkan bahwa sebelum Debat Pilpres 2019 putaran terakhir nanti, dia akan bertemu dengan Jokowi untuk mengadakan simulasi debat.
"Tentu, untuk menyinkronkan saja," katanya.
Debat Pilpres 2019 putaran terakhir akan digelar di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta pada Sabtu 13 April 2019 dengan tems ekonomi dan kesejahteraan sosial, keuangan dan investasi, perdagangan dan industri.
Baca juga: Ibu-ibu majelis taklim padati Istora dukung Jokowi-Ma'ruf Amin
Baca juga: 1.200 relawan Jokowi - Ma'ruf hadir di Kuala Lumpur
Baca juga: Ma'ruf Amin minta pendukung maksimal jelang pencoblosan
Pewarta: Anita Permata Dewi
Editor: Sri Muryono
Copyright © ANTARA 2019
Editor: Sri Muryono
Copyright © ANTARA 2019