Inggris (ANTARA News) - Gerakan Wadyabala Jokowi (GWJokowi) Inggris Raya mengelar acara #01BukaRumah (open house), pertemuan rutin berkala bulan Februari 2019 dan nobar debat capres di desa tradisional Inggris, Colchester, sejam perjalanan dari Kota London.
Ketua GWJokowi Inggris Raya, Zulinda Berry Natalegawa kepada Antara London, Senin, mengatakan pertemuan diadakan di kediaman pasangan suami istri Indonesia-Inggris, Utami Gozali dan Tony Fieldsand.
Pertemuan yang digelar di The Olders Record Town in UK itu bertujuan merangkum dukungan dari supporter dan simpatisan paslon #01JokowiAmin di tanah rantau, menjalin silaturahmi sambil mengukuhkan solidaritas antar relawan.
Dalam pertemuan dan acara nonton bareng debat capres tersebut, selain diisi dengan diskusi juga perayaan Tahun Baru Imlek.
Dalam kesempatan itu, Penari Vie Alexandra tampil membawakan tari Jaipong dan tari Topeng oleh Indah Mustikawati Burrett. Keduanya mampu membuat para undangan termasuk beberapa warga Inggris terpukau.
Selain itu acara juga dimeriahkan dengan kehadiran penyanyi Indonesia, semifinalis acara pencarian bakat di Inggris, BGT, Ana Aldiana. Sementara lontong Cap Gomeh dan opor ayam serta `sweet and sour` udang menjadi menu hidangan pada acara tersebut.
Acara tersebut dihadiri berbagai kalangan mulai dari pelajar Indonesia di UK, profesional maupun diaspora Indonesia. Hadir pula Ketua Partai Solidaritas Indonesia (PSI) cabang Inggris Raya Shandy Adiguna.
Menurut warga Indonesia yang lama bermukin di Inggris yang juga seorang pengurus GWJokowi Inggris Raya, Virni Tirtosupono, acara debat capres berlangsung seru.
Menurut dia, capres 01 sangat menguasai masalah karena tahu betul yang dikerjakannya dan sudah terlihat hasilnya.
Sementara itu Eddy Manurung dari Bristol yang mengikuti acara nonton bareng debat di Colchester mengatakan dalam debat capres, Jokowi terlihat sangat menguasai permasalahan.
Eddy sendiri mengaku memilih Jokowi karena dinilai sosok yang terbaik untuk memimpin Indonesia. "Bisa membawa Indonesia ke arah yang bisa sejajar dan diakui seperti negara negara maju di dunia ini," ujar mantan pegawai IPTN yang pernah bekerja di Airbus UK.
GWJokowi Inggris Raya yang dipimpin Zulinda Berry Natalegawa akan melanjutkan safari program #01BukaRumah di bulan Februari 2019 ke kota Birmingham.
Sebelumnya juga diadakan acara yang sama di London, Cambridge, Bristol dan Oxford. Pada bulan lalu GWJokowi mengundang Tim Pemenangan Jokowi-Ma`aruf, Budiman Sudjatmiko untuk berdiskusi di tengah lawatannya ke Inggris.
Inisiatif `Door2Door` GWJokowi Inggris Raya sudah berjalan sejak Oktober 2018. (ZG)
Ketua GWJokowi Inggris Raya, Zulinda Berry Natalegawa kepada Antara London, Senin, mengatakan pertemuan diadakan di kediaman pasangan suami istri Indonesia-Inggris, Utami Gozali dan Tony Fieldsand.
Pertemuan yang digelar di The Olders Record Town in UK itu bertujuan merangkum dukungan dari supporter dan simpatisan paslon #01JokowiAmin di tanah rantau, menjalin silaturahmi sambil mengukuhkan solidaritas antar relawan.
Dalam pertemuan dan acara nonton bareng debat capres tersebut, selain diisi dengan diskusi juga perayaan Tahun Baru Imlek.
Dalam kesempatan itu, Penari Vie Alexandra tampil membawakan tari Jaipong dan tari Topeng oleh Indah Mustikawati Burrett. Keduanya mampu membuat para undangan termasuk beberapa warga Inggris terpukau.
Selain itu acara juga dimeriahkan dengan kehadiran penyanyi Indonesia, semifinalis acara pencarian bakat di Inggris, BGT, Ana Aldiana. Sementara lontong Cap Gomeh dan opor ayam serta `sweet and sour` udang menjadi menu hidangan pada acara tersebut.
Acara tersebut dihadiri berbagai kalangan mulai dari pelajar Indonesia di UK, profesional maupun diaspora Indonesia. Hadir pula Ketua Partai Solidaritas Indonesia (PSI) cabang Inggris Raya Shandy Adiguna.
Menurut warga Indonesia yang lama bermukin di Inggris yang juga seorang pengurus GWJokowi Inggris Raya, Virni Tirtosupono, acara debat capres berlangsung seru.
Menurut dia, capres 01 sangat menguasai masalah karena tahu betul yang dikerjakannya dan sudah terlihat hasilnya.
Sementara itu Eddy Manurung dari Bristol yang mengikuti acara nonton bareng debat di Colchester mengatakan dalam debat capres, Jokowi terlihat sangat menguasai permasalahan.
Eddy sendiri mengaku memilih Jokowi karena dinilai sosok yang terbaik untuk memimpin Indonesia. "Bisa membawa Indonesia ke arah yang bisa sejajar dan diakui seperti negara negara maju di dunia ini," ujar mantan pegawai IPTN yang pernah bekerja di Airbus UK.
GWJokowi Inggris Raya yang dipimpin Zulinda Berry Natalegawa akan melanjutkan safari program #01BukaRumah di bulan Februari 2019 ke kota Birmingham.
Sebelumnya juga diadakan acara yang sama di London, Cambridge, Bristol dan Oxford. Pada bulan lalu GWJokowi mengundang Tim Pemenangan Jokowi-Ma`aruf, Budiman Sudjatmiko untuk berdiskusi di tengah lawatannya ke Inggris.
Inisiatif `Door2Door` GWJokowi Inggris Raya sudah berjalan sejak Oktober 2018. (ZG)
Pewarta: Zeynita Gibbons
Editor: M Arief Iskandar
Copyright © ANTARA 2019
Editor: M Arief Iskandar
Copyright © ANTARA 2019