Jakarta (ANTARA News) - Calon presiden dan wakil presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto-Sandiaga Uno berfoto bersama ketua PDI-Perjuangan Megawati Soekarnoputri sambil menunggu dimulainya debat pertama.
Foto ketiganya yang berswafoto bersama dengan Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani dan istri Sandiaga Uno, Nur Asia Uno, diunggah di Instagram Sekretaris Kabinet Pramono Anung.
Dalam "captionnya" Pramono menuliskan Silakan memilih, persaudaraan tetap jalan #tetapkerja #kerjakerja #indonesiamaju.
Tampak yang mengambil swafoto adalah Puan Maharani sementara di sampingnya ada Sandiaga Uno yang tersenyum lebar lalu Prabowo Subianto yang mengenakan jas hitam diikuti Megawati Soekarnoputri yang mengenakan kemeja merah bergaris biru dan Nur Asia Uno.
Pada foto kedua, Pramono mengunggah swafoto bersama dengan para ketua umum partai koalisi Indonesia Kerja yaitu ketua PPP Romahurmuziy, Menteri PMK Puan Maharani, Ketua Umum PDI-Perjuangan Megawati Soekarnoputri, Ketum Golkar Airlangga Hartarto.
Kedua pasang capres-cawapres sudah tiba di Hotel Bidakara Jakarta untuk mengikuti debat capres.
Komisi Pemilihan Umum menyelenggarakan debat pertama pasangan calon presiden dan wakil presiden Pemilu 2019 yang mengangkat tema hukum, HAM, korupsi dan terorisme.
Berdasarkan pantauan di lokasi, bus dan berbagai kendaraan pendukung kedua pasangan calon mulai berdatangan sejak pukul 16.00 WIB.
Para pendukung memadati sekeliling hotel dengan mengenakan berbagai atribut dukungan baik paslon nomor urut 01 (Joko Widodo-Ma'ruf Amin) dan juga paslon nomor 02 (Prabowo Subianto-Sandiaga Uno) bahkan ada beberapa yang mengenakan pakaian daerah.
Baca juga: Jokowi-Ma'ruf kenakan kemeja putih saat debat
Baca juga: Prabowo-Sandiaga tiba di arena debat
Foto ketiganya yang berswafoto bersama dengan Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani dan istri Sandiaga Uno, Nur Asia Uno, diunggah di Instagram Sekretaris Kabinet Pramono Anung.
Dalam "captionnya" Pramono menuliskan Silakan memilih, persaudaraan tetap jalan #tetapkerja #kerjakerja #indonesiamaju.
Tampak yang mengambil swafoto adalah Puan Maharani sementara di sampingnya ada Sandiaga Uno yang tersenyum lebar lalu Prabowo Subianto yang mengenakan jas hitam diikuti Megawati Soekarnoputri yang mengenakan kemeja merah bergaris biru dan Nur Asia Uno.
Pada foto kedua, Pramono mengunggah swafoto bersama dengan para ketua umum partai koalisi Indonesia Kerja yaitu ketua PPP Romahurmuziy, Menteri PMK Puan Maharani, Ketua Umum PDI-Perjuangan Megawati Soekarnoputri, Ketum Golkar Airlangga Hartarto.
Kedua pasang capres-cawapres sudah tiba di Hotel Bidakara Jakarta untuk mengikuti debat capres.
Komisi Pemilihan Umum menyelenggarakan debat pertama pasangan calon presiden dan wakil presiden Pemilu 2019 yang mengangkat tema hukum, HAM, korupsi dan terorisme.
Berdasarkan pantauan di lokasi, bus dan berbagai kendaraan pendukung kedua pasangan calon mulai berdatangan sejak pukul 16.00 WIB.
Para pendukung memadati sekeliling hotel dengan mengenakan berbagai atribut dukungan baik paslon nomor urut 01 (Joko Widodo-Ma'ruf Amin) dan juga paslon nomor 02 (Prabowo Subianto-Sandiaga Uno) bahkan ada beberapa yang mengenakan pakaian daerah.
Baca juga: Jokowi-Ma'ruf kenakan kemeja putih saat debat
Baca juga: Prabowo-Sandiaga tiba di arena debat
Pewarta: Desca Lidya Natalia
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2019
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2019